Kunjungi Pacitan, Anggota DPRD Provinsi Jatim Bambang Juwono 'Senggol' PBNU

Kunjungi Pacitan, Anggota DPRD Provinsi Jatim Bambang Juwono 'Senggol' PBNU


Pacitan, lensa-nasional.com | Berkunjung ke Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, Anggota Komisi A DPRD Provinsi Jawa Timur, Bidang Pemerintahan dan Hukum, Bambang Juwono, ingatkan pentingnya memperkuat nilai-nilai wawasan kebangsaan.


Selain itu, dihadapan ratusan orang, Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim itu menyampaikan bahwa, penting juga untuk terus berpegang teguh dengan Pancasila.


"Ini bagian dari sambung silaturahmi. Lebih dalam lagi, ini kan memperkuat nilai-nilai wawasan kebangsaan. Seperti yang saya bilang tadi, menjaga PBNU (Pancasila, Bhineka Tunggal Ika, NKRI dan UUD 45)," kata Bambang, usai Sosialisasi Wawasan Kebangsaan (Wasbang), di RT 02, RW 03, Dusun Blabak, Desa Mujing, Kecamatan Nawangan, Kabupaten Pacitan, Senin (25/7/2022) sore.


Menurut Bambang, hal itu harus terus senantiasa dikuatkan, agar Indonesia terus berdiri tegak di atas dasar Pancasila, sehingga jangan sampai ada ideologi-ideologi lainnya.  


Sejauh ini, sebut Bambang, khilafah dan radikalisme itu masih ada. Agar tidak tumbuh mengancam Pancasila, kata dia, maka harus diberi pemahaman bahwa Pancasila itu harus dijaga dan dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari.

"Intinya gotong royong. Pancasila itu kan kata Bung Karno 'Eka Sila Gotong Royong', jadi gotong yo diroyong. Dan itu yang menguatkan kita sebagai bangsa. Sampai hari ini, kekuatan itu yang berarti ideologis sebagai satu bangsa yang punya cita-cita jadi bangsa yang besar,'' terangnya.


Negara Indonesia, lanjutnya, adalah negara yang memiliki keragaman budaya, ras, suku bangsa, kepercayaan, agama, dan bahasa. Hal itu, kata Bambang, rentan terjadi perpecahan ketika tidak berpegang teguh dengan Pancasila sebagai dasar negara.


"Itu rentan pecah kalau kita tidak gondelan (pegangan) Pancasila. Kalau gondelan Pancasila, kita akan kuat menghadapi berbagai tantangan, baik tantangan zaman maupun ancaman ideologi lain," urainya.


Meski demikian, pihaknya berharap dengan wawasan kebangsaan ini, maka akan menguatkan nilai-nilai kebangsaan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).


"Boleh kita berkompetisi dalam elektoral. Tapi jangan lupa, semua partai, insan masyarakat, punya tugas yang sangat penting yaitu menjaga Indonesia, menjaga Pancasila, bersama-sama," pungkasnya.

Posting Komentar

0 Komentar