Kebahagiaan Warga Rumahnya Direnovasi, Melalui Program TMMD Ke-117 Kodim 0801/Pacitan.


LENSA NASIONAL| Pacitan - Salah satu warga Bpk Sujarwo, yang beralamat di Desa Ketroharjo, Kec. Tulakan, Kab. Pacitan mengungkapkan rasa senang dan bahagia setelah mendapatkan bantuan renovasi RTLH melalui Program TMMD ke-117 Kodim 0801/Pacitan.


Bahwa sebelum rumahnya dilakukan perehapan, sehari-hari dirinya tinggal di rumah dengan kondisi yang memprihatinkan. Selain dinding yang terbuat dari kayu yang sudah lapuk, jika memasuki musim penghujan air masuk menggenangi rumahnya dikarenakan atapnya sudah banyak yang bocor. 


Kemudian, dihadapkan dengan kondisi rumah yang tidak layak huni tersebut, sehingga menjadi salah satu perhatian bagi Satgas TMMD Ke-117 Kodim 0801/Pacitan untuk memberikan bantuan renovasi rumah yang layak huni (RTLH) kepada Bpk. Sujarwo. 


Dalam proses pembangunannya, dari awal pembongkaran hingga saat ini memasuki tahap pemasangan rangka kayu, melibatkan TNI dan warga setempat. Dimana terlebih dahulu diawali dengan kegiatan pra TMMD agar target yang dicapai selesai tepat waktu. 



Dirinya menyebutkan, bahwa renovasi rumah yang diterima tidak hanya memberikan perbaikan fisik pada rumahnya, akan tetapi juga membawa semangat dan harapan baru untuk menjalani kehidupan lebih baik kedepannya. 


"Saya ucapkan terima kasih kepada TNI yang sudah merenovasi rumah saya, Alhamdulillah, saya sangat senang, semoga Allah SWT memberikan keberkahan kepada seluruh personil Satgas yang melaksanakan kegiatan TMMD ini", ujar Sujarwo di lokasi, Jumat (21/07/2023). 


Sementara itu, Babinsa Koramil 0801/08 Tulakan Kodim 0801/Pacitan Pelda Muniron menyampaikan, bahwa kebersamaan antara TNI dan masyarakat dalam pelaksanaan program TMMD ke-117 dapat memberikan manfaat nyata bagi warga yang benar-benar membutuhkan. 



"Ini sebagai salah satu contoh nyata dari semangat gotong-royong untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat. Semoga kebahagiaan yang dirasakan oleh Sujarwo juga dapat dirasakan oleh masyarakat lain yang membutuhkan bantuan serupa", bebernya kepada awak media. (*)

Posting Komentar

0 Komentar