LENSA NASIONAL | Pacitan - Pelaksanaan kegiatan Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-117 Kodim 0801/Pacitan, bertekad untuk meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat di Desa Ketroharjo, Kecamatan Tulakan, Kabupaten Pacitan.
Dengan semangat pengabdian yang tinggi para personil Kodim 0801/Pacitan dan masyarakat saling bahu membahu mewujudkan pembangunan berbagai infrastruktur demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Desa Ketroharjo, Kamis (06/07/2023).
Prajurit TNI dituntut bukan hanya mahir dalam menembak ataupun berperang saja, akan tetapi mereka juga pandai dalam membangun, seperti yang terlihat pada kegiatan Pra TMMD kali ini.
Kemampuan para prajurit tersebut dibuktikan saat melakukan pengerjaan sasaran fisik berupa pengerasan jalan.Seakan tanpa rasa lelah mereka mengerjakan pekerjaan berat sekalipun, seperti mengangkat batu, mengaduk bahan cor dan lain-lain.
Salah satu warga Bpk Poniman (46) mengaku kagum dan heran, pasalnya biasanya TNI itu jago menembak dan perang.Namun setelah melihat sendiri saat bekerja, dirinya baru tahu TNI itu serba bisa.
"Saya kaget dan heran, saya kira Bapak TNI cuma bisa nembak dan perang ternyata dalam pembagunan beliau juga sangat berpengalaman", ujarnya sambil tersenyum.
Sementara itu, salah satu anggota Kodim 0801/Pacitan berharap kerja keras selama ini dalam mewujudkan pembangunan di Desa Ketroharjo, dapat membawa kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.
"Apa yang kami berikan ini sebagai bentuk pengabdian kami kepada bangsa dan negara, utamanya dalam mewujudkan kesejahteraan bagi masyarakat", ujar Pelda Muninon di lokasi Pra TMMD. (Tim)
0 Komentar