LENSA NASIONAL| Pacitan - Pelaksanaan program TMMD ke-117 Kodim 0801/Pacitan yang berlangsung di Desa Ketroharjo, Kec. Tulakan, Kab. Pacitan dari awal pembukaan hingga saat ini berjalan cukup baik sesuai yang diharapkan bersama.
Namun, pengawasan di lokasi TMMD tetap harus dilakukan, guna memantau perkembangan hasil yang dicapai, sehingga berbagai pembangunan sasaran fisik sesuai target yang telah ditentukan.
Kemudian, untuk tugas pengawasan ini, selaku Dansatgas TMMD ke-117 Kodim 0801/Pacitan Letkol Inf. Roliyanto S.I.P.,M.I.P menugaskan secara bergilir kepada para Danramil jajarannya, guna membantu pengawasan.
Mengenal salah Perwira pengawas Letda Arh Gino dalam kegiatan TMMD, adalah merupakan sosok yang dikenal sebagai pekerja keras dan bertanggung jawab dalam setiap tugas yang diembannya.
Sebagai Perwira Pengawas, dirinya tak hanya sekedar melaporkan hasil pekerjaan selama di sana, akan tetapi juga ikut berperan dan turun ke sejumlah lokasi sasaran fisik TMMD yang tengah dikerjakan anggota Satgas dan warga.
"Semua ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab untuk bisa memberikan contoh dan suri tauladan bagi anggota, disamping juga melaporkan hasil pekerjaan yang ditargetkan setiap hari'', ujarnya di sela-sela kegiatannya, Kamis (03/08/2023).
Selain itu, Letda Arh Gino yang sehari-hari menjabat sebagai Danramil 0801/06 Nawangan tersebut juga tak canggung memegang peralatan demi membantu semua pengerjaan sasaran fisik di lokasi TMMD.
Meskipun usianya tergolong tak muda lagi akan tetapi semangat kerja keras yang ditunjukkan, juga tak mau kalah dengan anggota Satgas lainnya dan masyarakat dalam bekerja.
Beliau juga dikenal oleh warga memiliki keperibadian yang agamis, ramah, pandai bergaul di semua kalangan dan lingkungan, serta mempunyai jiwa sosial tinggi, hal itu terlihat selalu membantu kesulitan warga yang membutuhkan.
Sementara itu, Kepala Desa Ketroharjo Joko Pitono mengatakan, bahwa Letda Arh Gino merupakan sosok begitu aktif, komunikatif, baik, ramah serta bisa merangkul semua kalangan masyarakat.
"Beliau tak segan ikut bergotong royong membaur dengan masyarakat untuk memegang peralatan mengerjakan sasaran fisik. Dengan sosok kepribadian seperti itu, beliau layak menjadi panutan bagi generasi muda di Desa Ketroharjo", tutur Kades.
0 Komentar